Monday, October 15, 2018

Ini Cara Cepat Kaya Mendadak Menjadi Jutawan Bahkan Miliarder

Jika Anda ingin menjadi orang kaya (jutawan atau bahkan miliarder), apakah cukup ‘hanya’ dengan menabung? Tentu saja tidak. Dan orang kaya tidak pernah menggandakan uang mereka dengan cara seperti yang dilakukan oleh Dimas Kanjeng, itu penipuan.
Berikut ini adalah beberapa tips dari orang-orang sukses untuk Anda yang mencari cara CEPAT KAYA raya!

1. Tingkatkan Income, Bukan Jam Kerja

Apa maksudnya poin ini? Semua manusia di dunia ini sama-sama punya 24 jam sehari dan itu sebenarnya waktu yang tidak dianggap selalu kurang dan selalu kurang. Jadi, kalau Anda lembur untuk menjadi kaya, pikirkan efeknya – Anda jenuh atau Anda bisa sakit. Maka dari itu, meningkatkan nilai income Anda tentu jauh lebih efektif daripada menambah jam kerja Anda, bukan?
Bagaimana cara meningkatkan income? Cobalah untuk mengambil peluang bisnis yang bisa dikerjakan tanpa membuat Anda meninggalkan pekerjaan utama. Salah satu peluang bisnis yang bisa dikerjakan tanpa harus meninggalkan pekerjaan utama adalah dengan menjalankan bisnis online.
Apa saja contoh bisnis online yang bisa dikerjakan? Silahkan baca penjelasan singkatnya di artikel tentang bisnis online. Perlu diperhatikan juga bahwa bisnis internet bukanlah bisnis cepat kaya karena membutuhkan proses agar bisa sukses. Mulai dari belajar, praktek, dan mengulang semua proses belajar dan praktek untuk meningkatkan profit sehingga Anda menjadi orang kaya.

2. Investasi, Bukan Menabung

Masih banyak orang yang berpikir bahwa menabung adalah cara cepat kaya raya. Menurut saya ini cara yang keliru. Buktikan sendiri, apakah dengan cara menabung Anda bisa cepat kaya?
Memang cara ini tidak salah namun tentu saja proses Anda menjadi orang kaya menjadi lambat, mengapa? Perhatikan nilai uang Anda yang tidak bertambah dan bahkan cenderung menurun setiap tahun, mungkin karena inflasi dan sebagainya.

3. Bijak, Bukan Gengsi

Tidak dipungkiri ketika seseorang punya uang banyak maka yang dipikirkan adalah “uang ini mau dibelikan apa?”. Ya setidaknya berguna untuk memamerkan ke orang lain bahwa kita punya uang.
Siapa tidak suka dengan barang-barang mewah? Siapa pula yang tidak berdecak kagum dan mengatakan bahwa seseorang menjadi sukses ketika punya barang mewah? Tapi, pikirkan terlebih dahulu, apakah Anda sudah sanggup merawat barang mewah tersebut? Ini bukanlah cara menjadi orang kaya, karena hanya akan menghabiskan lebih banyak uang Anda.
Barang mewah menuntut maintenance! Belum lagi kalau Anda memberi barang mewah dengan cara menyicil, hmmm. Jadi, daripada mementingkan gengsi, lebih baik bijak. Gunakan uang yang Anda punya untuk hal yang jauh lebih penting – menggunakan uang untuk barang-barang yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Sebagai contoh apakah Anda sudah punya uang lebih daripada barang yang Anda punya, semisal Anda membeli mobil Eropa maka Anda tentu harus punya uang lebih besar daripada harga Anda membeli mobil tersebut, bukan?


No comments:

Post a Comment